Perusak hati yang adalah lima adalah: banyak bergaul, banyak berangan angan, menggantungkan kepada sesuatu selain Allah, kekenyangan, banyak tidur, dan pengaruh yang ditimbulkan karenanya serta ciri khas masing masing pengaruh tersebut.
Ketahuilah bahwa hati itu cenderung kepada Allah dan hari akhirat, dan bisa membuka jalan kebenaran. sedangkan lima hal tersebut diatas bisa memadamkan cahayanya, membutakan mata hatinya, menutup pendengarannya meski tidak sampai membuatnya tuli dan bisu, melemahkan kekuatannya dan kesehatannya, menghancurkan hasratnya, menghentikan keinginannya.
Adapun yang sudah tidak merasakan kesemuanya ini adalah orang yan telah mati hatinya. tidak bisa lagi merasakan kesakitan apabila dilukai. hal ini merupakan kesakitan penghalang baginya untuk mencapai kesempurnaan dan memutus jalan menuju apa yang seharusnya dituju, serta menghalanginya dari kebahagiaan dan kenikmatan yang bisa ditujunya.
Tiada kenikmatan dan kesenangan serta kesempurnaan tanpa ma'rifat Allah, kecintaan kepadaNYa, ketenangan dalam berdzikir kepadaNya, kesenangan saat berada dekat denganNya, kerinduan untuk bertemu denganNya. inilah surgaNya didunia, sebagaimana tiada kenikmatan di akhirat ataupun kemenangan kecuali berada di sisiNya didalam surga akhiratNya. dia mempunyai dua surga, tidak bisa seseorang mencapai surga kedua sebelum mendapat surga pertama.
Setiap orang yang mempunyai hati yang hidup merasakan hal ini dan mengakuinya. lima hal yang merusak hati tersebut merupakan penghalang dari kenikmatan ini, pembatas antara hati dan kenikmatannya serta menghalangi hati dengan tujuannya serta menyebabkan bahaya dan penyakit baginya, meski tidak menimpa orang yang sakit, tetapi dikhawatirkan akan menimpanya.
credit to: berbagai sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar