8.7.09

Serangga

Kita tentu sering melihat banyak serangga di sekitar kita. serangga dalam bahasa biologi biasa disebut insekta atau hexapoda. disebut hexapoda karena serangga memiliki enam kaki. banyak ekali variasi dalam serangga yang ada di dunia. baik dalam sifat ataupun dalam kebiasaan mereka. para ahli biologi memperkirakan jumlah serangga yang ada kurang lebih 900.000 serangga dan serangga serangga tersebut terbagi menjadi 25 ordo.

ciri-ciri umum dari insecta antara lain:
Tubuh serangga dapat dibedakan dengan jelas antara kepala, dada dan perut. Kepala serangga memiliki mata majemuk atau biasa disebut mata facet, mata tunggal atau ocellus, dan sepasang antena sebagai alat peraba.

Serangga memiliki mulut yang khas, satu jenis serangga memiliki perbedaan jenis mulut dengan jenis serangga yang lainnya. Mulut serangga tersebut sesuai dengan makanan serangga. Bagian mulut terdiri atas rahang belakang (mandibula), rahang depan (maksila), dan bibir atas (labrum), serta bibir bawah (labium).

Dada atau biasa disebut thorax pada serangga terdiri atas tiga ruas yaitu prothorax, mesothorax dan methathorax.

Kaki serangga terdapat pada bagian bagian thorax. Kaki - kaki tersebut ketika serangga masih muda memiliki kesamaan, namun ketika mereka tumbuh dewasa kaki kaki tersebut berubah sesuai dengan fungsinya.Jenis kaki pada serangga antara lain:
a. kaki untuk menggali (anjing tanah)
b. kaki untuk meloncat (belalang)
c. kaki untuk berenang (kumbang air)
d. kaki untuk pengumpul serbuk sari
e. kaki untuk berjalan (kumbang tanah)
f. kaki untuk memegang (belalang sembah)

Selain kaki pada segmen thorax tumbuh sayap untuk serangga serangga yang bersayap. Pada mesothorax serta metathorax tumbuh dua pasang sayap.

Pada umumnya bagian perut serangga terdapat sebelas ruas, pada ruas pertama terdapat organ pendengaran atau disebut membran tympanum, dan pada serangga betina pada bagian belakang perut terdapat ovipositor yang berfungsi untuk meletakkan telur.




Karakteristik lainnya:
Alat pencernaan serangga terdiri atas: mulut , keronggkong, tembolok, lambung , usus, rektum, anus.
Sistem saraf serangga adalah sistem tangga tali.
Sistem pernafasan dengan sistem trakea
Sistem peredaran darah sistem peredaran darah terbuka
Tempat hidup di air tawar, dan di darat
Umumnya mengalami metamorfosa dari telur sampai dewasa.

1 komentar: